Pulau H / Pulau Tengah kepulauan Seribu, Bagi traveler pecinta pulau dan pantai indah yang berdomisili di ibukota Jakarta, Kepulauan Seribu dapat menjadi destinasi. Kepulauan yang digagas pemerintah sebagai Kawasan Ekonomi Khusus atau KEK itu juga punya Pulau H atau H Island yang indah bak maladewa.
Pada awalnya, pulau ini dibuat hanya untuk sang pemilik pulau ini saja. Tetapi dikarenakan ia merasa agak sia-sia jika pulau ini tidak dimanfaatkan dengan baik, maka ia mencari peluang untuk sebuah bisnis. Ia menjadikan pulaunya sebagai sebuah resort, dimana ia menjual berbagai villa yang berada di pulau ini untuk ditinggali.
Setiap villa yang berada di pulau ini memiliki ukuran yang sama, dengan masing-masing kolam renang terdapat di dalamnya. Ketika Anda ingin santai sejenak, bisa menikmati pemandangan laut lepas karena masing-masing villa berada tepat langsung menghadap pantai.